AMBARAWA - Lapas Kelas IIA Ambarawa dengan antusias merespons undangan dari grup Facebook "Ambarawa Tercinta" terkait kegiatan donor darah yang diadakan di Aula Koramil 09 Ambarawa. Kegiatan mulia ini diselenggarakan dengan tujuan membantu pemenuhan stok darah di wilayah PMI Kabupaten Semarang, sabtu (04/11/2023).
Dalam semangat kepedulian sosial, Lapas Ambarawa mengirimkan lima pegawai untuk mengikuti kegiatan donor darah tersebut. Namun, pada hari pelaksanaan, hanya dua orang dari petugas lapas yang memenuhi syarat untuk mendonorkan darah mereka. Tiga orang lainnya tidak dapat berpartisipasi dalam kegiatan ini dikarenakan keterangan tensi tinggi dan kadar hemoglobin (HB) darah yang rendah.
Baca juga:
Kemerdekaan, Jangan Lepas dari Genggamanmu!
|
Para petugas lapas yang berhasil mendonorkan darahnya, mengungkapkan rasa bangga dan kebahagiaan mereka dapat berkontribusi dalam kegiatan sosial yang bermanfaat. Mereka merasa bahwa ini adalah kesempatan untuk memberikan yang terbaik bagi sesama manusia.
Kepala Lapas Kelas IIA Ambarawa, Mujiarto, menyampaikan apresiasi yang tinggi terhadap inisiatif dari grup Facebook "Ambarawa Tercinta" dan berharap kegiatan semacam ini dapat terus berlanjut di masa mendatang.
"Ini adalah langkah positif dan contoh baik kolaborasi antara masyarakat dan lembaga kami untuk membantu mereka yang membutuhkan. Kami berharap dapat terlibat dalam upaya-upaya kemanusiaan seperti ini di masa yang akan datang, " ujar Kalapas Ambarawa Mujiarto.
Kegiatan donor darah yang diadakan di Aula Koramil 09 Ambarawa diharapkan dapat membantu meningkatkan stok darah di wilayah tersebut dan memberikan manfaat besar bagi sesama manusia.
(N son/***)